COMMUNALISTIC 2011


Sekilas  COMMUNALISTIC

Communalistic adalah kepanjangan dari Communication, Culture, and Music. Salah satu dari rangkaian acara HUTKOM Unair ke-23 yang berbasis kebudayaan, kekreativitasan namun tidak meninggalkan pesan untuk menjaga lingkungan sekitar . Dalam Communalistic kalian bakal  ditantang untuk menunjukkan kreativitas kalian dalam lomba-lomba seru yang ada di Communalistic2011 bareng Komunikasi Airlangga dan WWF Indonesia.

Lomba membuat videography, mural, komik strip, photography dan lomography dengan tema Lingkungan Hidup (kelautan). Puncak acara COMMUNALISTIC adalah pada tanggal 23 April 2011 mendatang, bakal ada lomba Mural on the Spot, lomba Photography dan Lomongraphy , Screening videography pilihan, pameran komik strip dan foto-foto plilihandan pastinya ada performances yang asik dan menarik bakal  mengguncang panggung COMMUNALISTIC 2011. Pastinya nggak jauh-jauh dari Culture dan environmnet.


 Ada Apa di COMMUNALISTIC 2011?

Kompetisi untuk umum :

1. VIDEOGRAPHY COMPETITION

Lomba membuat Iklan Layanan Masyarakat (ILM) untuk umum, dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut :
Tema Lingkungan Hidup (Kelautan) | Peserta umum, perorangan/team dengan jumlah tidak ditentukan (bebas) | Menyertakan Subtitle B. Inggris dalam karya | Durasi maksimal 3 menit | Pendaftaran : 14 Februari-10 Maret 2011 dengan menyertakan 1 lbr foto kopi kartu identitas dan 2 lbr pas foto 3x4 | Biaya pendaftaran Rp.75.000,- | Pengumpulan karya maksimal tanggal 1 April 2011 dalam bentuk DVD dengan format AVI | Karya Orisinil, tidak mengandung SARA


 2. COMIC STRIP COMPETITION
Lomba membuat komik strip untuk umum, dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut :
Tema Lingkungan Hidup (Isu-isu kelautan) | Peserta umum,  perorangan | Komik strip digambar dalam kertas ukuran A4 | Setiap peserta boleh membuat lebih dari satu judul komik, maksimal 6 judu l Pendaftaran mulai tanggal 14 Februari 2011 dengan menyertakan 1 lbr foto kopi kartu identitas dan 2 lebr foto 3x4 (bebas)| Pengumpulan karya maksimal tanggal 30 Maret 2011 | Biaya pendaftaran Rp 25.000,- | Karya orisinil dan tidak mengandung SARA.
[see more details & prizes]

 3. MURAL ON THE SPOT COMPETITION
Inilah satu-satunya lomba on the spot di Communalistic 2011. Lomba buat kamu yang hobi menggambar atau melukis dan bermain dengan garis dan warna dimedia tembok atau dinding Let's join this competition guys!
Tema Lingkungan Hidup (Kelautan dan perikanan) | Peserta umum, team (berkelompok) , maksimal 3 orang | Pendaftaran : 14 Februari - 30 Maret 2011, menyertakan 1 lbr foto kopi kartu identitas dan 2 lbr foto 3x4 (bebas) | Biaya registrasi Rp 75.000 | Peserta menyerahkan sketsa gambar dalam bentuk A4 terlebih dahulu paling lambat  30 Maret 2011 | Sketsa yang terpilih seleksi akan diimplementasikan dalam media gambar (mural on the spot) | Karya orisinil, tidak mengandung SARA
[see more details & prizes]

Kompetisi khusus untuk siswa SMA  :

4. PHOTOGRAPHY COMPETITION
Buat kamu siswa SMA dan yang sederajat  di kawasan  Gerbangkertasusila  yang hobi jeprat-jepret dan punya kecintaan sama dunia fotografi, ada kompetisi menarik buat kamu.
Tema : Lingkungan Hidup (mengangkat isu-isu kelautan) |Peserta siswa SMA / se-derajat di kawasan GERBANGKERTOSUSILA |  Pendaftaran mulai  14 Februari 2011, menyertakan 1 lbr foto kopi identitas dan 2 lbr foto 3x4 (foto bebas) | Pengumpulan karya paling lambat 30 Maret 2011 dalam bentuk cetak 10R | Biaya registrasi Rp 50.000 | 10 karya terbaik  akan dipamerkan di venue  | Karya orisinil dan tidak mengandung SARA
[see more details & prizes] 


5. LOMOGRAPHY COMPETITION 
Buat kamu siswa SMA dan yang sederajat  di kawasan  Gerbangkertasusila  yang hobi jeprat-jepret menggunakan kamera lomo, dan punya kecintaan sama dunia fotografi, ada kompetisi menarik buat kamu.

Tema : Lingkungan Hidup (mengangkat isu-isu kelautan) |Peserta siswa SMA / se-derajat di kawasan GERBANGKERTOSUSILA |  Pendaftaran mulai  14 Februari 2011, menyertakan 1 lbr foto kopi identitas dan 2 lbr foto 3x4 (foto bebas) | Pengumpulan karya paling lambat 30 Maret 2011 dalam bentuk cetak 10R | Biaya registrasi Rp 50.000 | 10 karya terbaik  akan dipamerkan di venue  | Karya orisinil dan tidak mengandung SARA.



CP
Mustaghfiroh : 085645143189
Arni : 087856036535

0 Comments:

Post a Comment